Logo Website

Bupati Konawe Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Bersama Presiden RI

Pemerintahan Daerah 07 January 2026
Bupati Konawe Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Bersama Presiden RI

Konawe – Bupati Konawe, Yusran Akbar, ST, mengikuti Zoom Meeting nasional dalam rangka Panen Raya sekaligus pengumuman program Swasembada Pangan bersama Presiden Republik Indonesia.

Dalam pertemuan virtual tersebut, Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan bahwa bangsa Indonesia kembali membuktikan diri sebagai bangsa yang kuat dan mandiri dengan keberhasilan mencapai swasembada pangan. Presiden menegaskan bahwa kekayaan alam yang melimpah merupakan anugerah Tuhan yang harus dikelola dengan bijak. Keberhasilan ini menjadi simbol kemandirian sekaligus pengingat bahwa rakyat, khususnya para petani, adalah tulang punggung perjuangan bangsa sejak masa kemerdekaan hingga kini.

(Zoom Meeting nasional dalam rangka Panen Raya)

Presiden juga menyampaikan keprihatinan atas kenyataan bahwa masih banyak rakyat hidup dalam kemiskinan meski negara begitu kaya. Ia menekankan pentingnya bangsa yang waspada, berani mengoreksi diri, dan menghadapi segala tantangan dengan semangat persatuan. Dengan komitmen untuk terus berjuang demi keadilan dan kesejahteraan, Presiden menutup pidatonya dengan penghormatan kepada rakyat sebagai sumber kekuatan sejati Indonesia. . 

Acara ini turut diikuti oleh sejumlah unsur Forkopimda, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, serta perwakilan kelompok tani. Diskusi berlangsung secara interaktif dengan menyoroti strategi distribusi hasil panen, pemanfaatan teknologi pertanian, serta langkah-langkah menjaga stabilitas harga pangan di pasaran.

Dengan adanya pengumuman ini, diharapkan Kabupaten Konawe dapat terus berperan sebagai lumbung pangan yang mendukung visi besar Indonesia menuju swasembada pangan berkelanjutan. [Dok. Youtube Setpres.

Penulis: adminkominfo